Memilih Desain Wallpaper Dinding Ruang Tamu
Ruang tamu merupakan bagian di dalam rumah yang berfungsi sebagai tempat untuk menerima tamu, ruangan ini biasanya terletak di bagian depan dalam rumah. Sehingga dapat menjadi kesan awal tersendiri bagi tamu yang datang.
Oleh karena itu, diperlukan perhatian khusus mengenai desain interior ruang tamu sehingga dapat membuat tampilan ruang tamu tidak membosankan sekligus memberikan kenyaman pada tamu. Salah satu cara untuk mendekorasi ruang tamu dengan memberikan warna pada ruang tamu. Untuk memperindah ruang tamu dapat menggunakan cat dinding ataupun menggunakan wallpaper dinding. Wallpaper dinding dapat menjadi material interior rumah yang dapat mempengaruhi penampilan ruangan tamu. Selain itu, wallpaper dinding juga memiliki fungsi yang lainnya yaitu untuk menutup keretakan dinding secara sempurna. Banyak orang yang memilih menggunakan wallapaper dibandingkan dengan cat dinding mulai dari ketahanan lamanya yang lebih awet dibandingkan cat. Pemasangan wallpaper lebih mudah bahkan anda dapat melakukannya sendiri dirumah.
Untuk menciptakan konsep dan tema pada ruang tamu, anda dapat menggunakan wallpaper yang memiliki motif menarik. Dalam memilih desain wallpaper dinding ruang tamu tentunya harus memiliki beberapa kriteria tertentu, nah berikut ini beberapa tips yang dapat anda pelajari untuk memilih desain wallpaper dinding ruang tamu minimalis yang tepat.
memilih desain wallpaper dinding ruang tamu minimalis yang tepat:
- Memilih wallpaper untuk ruang tamu memang tidak mudah, untuk itu anda harus menentukan terlebih dahulu tema yang akan anda gunakan pada ruang tamu anda sehingga untuk motif desain wallpaper dinding ruang tamu dapat menyesuaikannya. Untuk motif ruang tamu minimalis, anda dapat menggunakan motif yang simple dengan pilihan warna netral sehingga menampilkan kesan modern dan elegan pada ruang tamu anda. Jika anda ingin menggunakan wallpaper bermotif, maka anda dapat menggunakan wallpaper dengan motif yang tidak terlalu ramai untuk ruang tamu anda.
- Perhatikan juga pemilihan bahan desain wallpaper dinding ruang tamu. Banyak sekali bahan wallpaper yang terjual di pasaran mulai dari textile, vinyl, hingga berbahan foil. Untuk wallpaper dengan bahan foil dan textile akan sangat sulit untuk dibersihkan. Akan lebih baik jika anda menggunakan bahan wallpaper vinyl yang akan lebih mudahl perawatan dan pembersihan apalagi jika anda memiliki anak kecil ataupun hewan peliharaan. Selain itu, bahan wallpaper ini memiliki daya tahan yang tinggi terhadap udara yang lembap.
- Untuk motif wallpaper, dapat disuaikannya dengan tema ruangan. Untuk anda yang menginginkan desain ruang tamu modern, anda dapat menggunakan wallpaper dengan motif yang lebih menonjol. Cobalah untuk menggunakan motif pola geometris ataupun memiliki motif yang besar seperti ranting, pohon, bunga, dan lainnya yang sering digunakan untuk wallpaper ruang tamu modern. Anda juga dapat menggunakan motif monokromatik dengan aksen metalik. Bagi anda yang memiliki ruang tamu dengan ukuran yang cukup luas, anda dapat menggunakan motif yang besar sebagai pilihan desan wallpaper dinding ruang tamu anda. Namun anda juga dapat menggunakannya pada ruang tamu mungil anda. Untuk ruang tamu dengan konsep minimalis, anda dapat menggunakan motif yang minimalis tanpa aksen yang berlebihan. Pastikan motif tersebut tidak akan memenuhi seluruh dinding ruangan tamu anda. Anda juga dapat menggunakan motif wallpaper yang hanya digunakan untuk bagian atas atau bagian bawah dinding. Motif ini dirasa sangat cocok untuk ruangan tamu yang mungil agar tidak terkesan ramai. Selain itu, motif ini memiliki harga yang lebih murah dibandingkan motif lainnya.
- Selanjutnya adalah memperhatikan pemilihan warna desain wallpaper dinding ruang tamu. Sebenarnya anda dapat menyesuaikan warna wallpaper sesuai dengan keinginan anda, asalkan anda tidak memilih warna hitam yang akan membuat tampilan ruang tamu menjadi seram dan gelap. Jika ruang tamu anda tidak terlalu banyak mendapatkan cahaya matahari, anda dapat menggunakan pilihan wallpaper dengan warna-warna yang cerah dan hangat. Sesuaikan pula pilihan warna anda dengan perabotan yang anda gunakan di dalam ruang tamu anda. Namun bila anda tidak menemukan pilihan warna yang cocok untuk ruang tamu anda, maka anda dapat menggunakan warna-warna yang netral sehingga cocok untuk dikombinasikan dengan apapun seperti coklat, kream, dan lainnya.
- Sebaiknya anda tidak memilih wallpaper dengan jenis yang permanenpada ruang tamu anda. Hal ini dikarenakan agar anda dapat mudah menggantinya bila anda merasa bosan dan ingin membuat tampilan ruang tamu anda menjadi berbeda. Kualitas wallpaper juga pelru diperhatikan agar wallpaper dapat bertahan lama baik warna dan motifnya.
Pemasangan wallpaper juga perlu diperhatikan agar anda bisa mendapatkan hasil yang maksimal. Bagi anda yang ingin menggunakan wallpaper dengan motif bergaris maka anda sebaiknya jangan mengaplikasikan secara penuh pada semua dinding ruang tamu anda. Cukup pasang wallpaper di salah satu sisi dinding ruang tamu anda. Hal ini juga perlu anda lakukan pada gambar desain wallpaper dinding ruang tamu yang penuh serta berwarna gelap seperti hitam dan coklat tua. Motif wallpaper seperti ini sangat cocok untuk dijadikan aksen di dalam ruang tamu namun tidak bisa di aplikasikan penuh pada ruang tamu anda. Untuk mendapatkan kesan yang simple dan minimalis, anda dapat menggunakan pilihan wallpaper dengan motif terang dan tidak terlalu ramai.
Berikut ini contoh beberapa gambar desain wallpaper dinding ruang tamu minimalis
Demikian sekilas penjelasan tentang konsep desain wallpaper dinding untu ruang tamu. pilihlah motif wallpaper dinding yang tepat supaya tampilan ruang tamu menjadi lebih menarik dan elegan.
Semoga bermanfaat.....
loading...
0 Response to "Memilih Desain Wallpaper Dinding Ruang Tamu"
Post a Comment